Tuesday 25 October 2016

Rumus VLOOKUP pada Excel

Salam Semangat.....

Yah, Kali ini kita belajar tentang VLOOKUP ya gan, sederhana saja kok gan, karena rumus ini sering dipakai dalam excel untuk mempermudah mencari data dari sheet yang berbeda atau dari beberapa file excel untuk dijadikan satu. Kita mulai ya gan....
Pertama buka excel yang ada beberapa data atau sheet, kalau belum ada agan bisa download contohnya disini gan Contoh Gan setelah itu buka excel yang baru agan download. Disistu ada 3 sheet yaitu hasil vlookup, produk dan harga produk. 
Ini sheet hasil Vlookup gan, Ketika kita memasukan kode produk maka otomatis di kolom Nama Produk, Status, Infant/Non infant, Pcs/cs, Harga dan Harga / Pcs akan muncul dengan sendirinya gan karena sudah pakai rumus VLOOKUP.
Pada Kolom Nama Produk kita ambil dari sheet Product.
Dengan Rumus =VLOOKUP(B3;product!A:M;2;0)
B3 diambil dari kolom kode produk,
Product menunjukkan nama sheet yang akan diambil datanya,
A adalah kolom A pada sheet product,
M adalah kolom M pada sheet product,
2 adalah baris no 2 setelah kode produk pada sheet product, ini yang akan memunculkan nama produk, jika diganti no. lain maka akan muncul data lain juga sesuai dengan baris pada sheet product.


Yang kedua adalah mengambil data dari sheet 3 atau harga produk,
Dengan Rumus  =VLOOKUP(B3;'Harga Produk'!C:M;9;0)
B3 diambil dari kolom kode produk,
Harga Produk menunjukkan nama sheet yang akan diambil datanya,
C adalah kolom C pada sheet Harga Produk,
M adalah kolom M pada sheet Harga Produk,
9 adalah baris no 9 setelah kode produk pada sheet Harga Produk, ini yang akan memunculkan Harga Produk, jika diganti no. lain maka akan muncul data lain juga sesuai dengan baris pada sheet Harga Produk.

Oke gan selesai, nggak susah-susah amat kan gan.. 

Best Regards

No comments:

Post a Comment